Meskipun biasanya dipasangkan oleh teknisi di bengkel, pemasangan aki juga banyak dilakukan sendiri oleh beberapa orang. Saya pun termasuk di antaranya, karena merasa lebih cepat dan juga mudah saat diaplikasikan. Namun tidak sedikir yang masih kebingungan akan hal ini, terkait langkah-langkahnya.
Langkah-langkah Pemasangan Aki
Mengganti aki memang dapat dilakukan seorang diri tanpa membawanya ke bengkel. Cukup melepas kabel negatif dan positifnya lalu pindahkan ke dudukannya. Meskipun terasa sederhana bagi Saya, namun hal ini masih menimbulkan kebingungan bagi beberapa orang. Berikut langkah-langkahnya:
- Dahulukan Melepas Kabel Kutub Negatif
Meskipun terlihat sederhana serta mudah untuk diakukan, namun melepas dan mengganti aki kembali cukup membuat beberapa orang bingung dibuatnya. Apabila salah memperlakukannya, malah bisa menyebabkan korsleting sehingga merusak komponen dalam mobil lainnya.
Seperti yang biasa Saya lakukan, maka langkah pertamanya adalah melepas kabel pada kutub negatif dahulu baru beralih ke positif. Cara ini dirasa lebih aman demi menghindarkan dari terjadinya korsleting pada komponen kelistrikan.
- Memasang Kabel Kutub Positif
Berbeda saat melepasnya, Saya menyarankan untuk memasang dengan menghubungkan kabel kutub positif terlebih dahulu baru ke bagian negatif. Tujuannya sama yaitu menghindarkan dari terjadinya korsleting.
Apabila memasang kembali aki dengan mendahulukan kabel negatif terlebih dahulu, maka bagian positif akan tersentuh bodi dari akumulator sehingga menyebabkan korsleting. Tentu hal ini dapat membahayakan komponen lainnya.
- Memastikan Posisi Kunci Sudah Off
Langkah terakhir setelah memasangnya kembali adalah memastikan bahwa posisi kunci sudah dalam keadaan off. Menurut Saya, terdapat beberapa tipe kendaraan ketika dilakukan pemasangan aki akan menyebabkan throttle-nya reset.Jika mesin terasa bergetar ketika awal dihidupkan, maka hal ini adalah normal. Untuk menghilangkannya, cukup jalankan mobil hingga berjalan normal kembali. Biasanya hanya membutuhkan beberapa menit saja.
Penggantian aki mobil yang dilakukan tanpa menggunakan jasa teknisi memang bisa dikerjakan sendiri di rumah. Namun saran kami adalah tetap memperhatikan ukuran aki, mulai dari dimensi, ampere dan juga letak kutub aki agar sesuai dengan mobil masing-masing.