Ternyata, Ini Dia Aturan Nyalakan dan Matikan AC Mobil!

Ternyata, Anda tidak bisa sembarangan menyalakan dan mematikan air conditioner alias AC atau pendingin kabin mobil, lho! Karena jika Anda tidak cermat, besar kemungkinan komponen pendingin kabin kendaraan Anda justru malah akan cepat rusak.

Sebagai contoh, jika kondisi mesin mobil sedang dimatikan, AC mobil juga perlu dinonaktifkan. Pasalnya, apabila kebiasaan ini Anda sepelekan, bukan tak mungkin akan ada komponen pada sistem AC mobil yang akan rusak sebelum masanya.

Lalu, apakah artinya AC mobil aman-aman saja dinyalakan selama mesin mobil juga menyala? Rupanya tidak lantas demikian. Meskipun menyalakan AC mobil dalam kondisi demikian tidak akan merusak kinerja kompresor, sebenarnya ada beberapa komponen yang akan merasakan dampaknya, yaitu aki dan alternator.

Hal ini dikarenakan kebutuhan tenaga yang cukup besar ketika mobil akan dinyalakan. Dan jika AC kendaraan juga berada dalam posisi menyala, akibatnya daya ke magnet kompresor pun akan jadi lebih besar.

Kesalahan lain yang perlu Anda hindari terkait dengan cara menyalakan dan mematikan AC mobil adalah melakukannya ketika putaran mesin mobil masih tinggi. Sayangnya, kesalahan ini masih cukup sering dilakukan oleh para pemilik mobil.

Padahal, apabila AC mobil dinyalakan atau dimatikan secara tiba-tiba pada saat putaran mesin masih tinggi, beban yang harus ditanggung kompresor jadi makin besar. Hal ini dikarenakan putaran kompresor yang masih tinggi ketika putaran mesin juga tinggi. Efeknya, terjadi gesekan yang juga cukup besar antara centerpiece kompresor dengan komponen pulley AC mobil.

Oleh karena itu, apabila mesin kendaraan sedang tidak menyala, AC juga perlu dinonaktifkan. Dengan cara tersebut, manfaatnya pun dapat Anda rasakan dalam jangka panjang, terutama karena sistem pendingin kabin punya banyak komponen penting seperti kondensor, kompresor, dan evaporator. Dan jika ada komponen yang bermasalah, kinerja AC mobil Anda juga tidak bisa optimal.

Sebagai pemilik mobil, tentu Anda tidak ingin ada masalah pada kendaraan Anda, kan? Karena selain mengakibatkan pengeluaran bertambah, kendaraan yang bermasalah bisa membuat Anda jadi tak nyaman saat beraktivitas, atau malah jadi menghambat aktivitas Anda karena mobil yang terpaksa harus “opname” di bengkel terlebih dahulu. Karenanya, yuk mulai nyalakan AC mobil dengan benar mulai dari sekarang!

Share:

Facebook
Twitter
WhatsApp

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

Get The Latest Updates

Subscribe To Our Weekly Newsletter

No spam, notifications only about new products, updates.

Social Media

On Key

Related Posts